Saturday, December 9, 2017

, , ,

Rumah makan Seafood, Rezeki


Makan siang kali ini istimewa. Setelah beberapa bulan absen nge-seafood. Biasanya saya dan keluarga makan seafood di Mentarau Tiban. Dekat dengan rumah mama saya. Selain itu, kami sering ke Love SeaFood Piayu. Namun setelah kenal Seafood Mentarau, kami lebih memilih makan disini. Tidak sampai 10 menit sudah tiba di lokasi.



Bergerak agak jauh, kami memilih Nongsa sebagai tujuan makan seafood kali ini. Rezeki Seafood namanya. Saat memasuki lokasinya sudah banyak wisatawan asal Singapura duduk asyik sambil menggigit cangkang kepiting. Lokasinya bersih. Kamar mandinya terawat plus ada musola kecil. Memang benar-benar di desain dengan nyaman.

Memasuki area Rezeki seafood kita akan di sambut dengan aneka udang, ikan dan kepiting segar. Tinggal pilih dan timbang. Bayar belakangan.

Saya memesan Kepiting Saos, Baby Kailan, Cah Kangkung, Hepo Lada hitam, Sotong tepung, Asam Pedas ikan bawal, Rajungan steam, gong-gong dan Kerang Kapis Steam. Tak lupa Kelapa muda sebagai pelengkap.

Baiklah. Saya akan menjabarkan menu satu persatu. Biar makin penasaran dan lengkap detail dalam menuliskan sensasi lidah saat bertemu dengan geng seafood ini. hahahha


  1. Kepiting Saos
    Rasanya di dominasi oleh rasa manis. Agak berbeda dengan kepiting saos padang ada umumnya. Tapi layak untuk di coba. Kepitingnya bukan hanya tebal cangkangnya. Tapi dagingnya tebal. Kuah saosnya melimpah. Tipe makanan Finger licking good. Harga 1 porsi setara dengan 1 kg adalah Rp 350.000

  2. Baby Kailan
    Standar sih menurut saya. Ya rasa baby kailan pada umumnya. Tapi sebenernya saya lebih suka baby kailan plus jamur kancing. Rasanya lebih gurih. Nah kali ini Baby Kailan datang tanpa Jamur kancing. Seporsi Rp 30.000

  3. Cang Kangkung
    Jika boleh memberi nilai, maka saya akan memberi nilai 70 dari 100. Harga Rp 30.000 per porsi.

  4. Hepo Lada Hitam
    Juara ! saya sukaaaa banget hepo lada hitam ini. Daging tebal. Bumbunya pas. Rasa lada hitamnya tidak terlalu menyengat namun masi berasa. Jika kembali kesini, saya akan memasukkan hepo lada hitam dalam menu wajib saya. Harganya Rp 150.000 per porsi setara dengan 1/2 kg Hepo

  5. Sotong Tepung
    Sotong tepungnya di sajikan dalam irisan besar. Agak alot. Khalid lebih suka tepungnya daripada Sotongnya. Mungkin karena efek sulit dikunyah. Rp 75.000 per porsi.

  6. Asam Pedas Ikan Bawal


    Asam pedas ini bisa memilih jenis ikan. Terdapat 3 jenis ikan. Bawal, Kerapu dan Kakap Putih. Saya memilih Bawal. Rasanya cukup. Ekspektasi saya asam pedas melayu. Namun yang hadir asam pedas ala Seafood Rezeki. Seporsi Rp 125.000 setara dengan berat 1/2kg.
  7. Rajungan Steam
    Menu ini saya pesan khusus untuk Khalid yang tidak suka pedas dan Digma. Rasanya standar. Seperti Rajungan Steam pada umumnya. Rp 75.000/porsi (1kg)

  8. Gong-gong
    Standar rasa gong-gong. Namun yang bikin nilai tambah nikmat adalah sambel pedas cukanya. Di celupkan ke sambel nambah sensasi segar. Suka sama sambelnya. Rp 40.000/porsi (1/2kg)

  9. Kerang Kapis Steam

    Selalu suka dengan kerang kapis ini. Dagingnya tebal. Penyajian agak berbeda dengan langganan saya sebelumnya. Kerang kapisnya sudah dalam kondisi terbuka lebar jadi tinggal comot. hihihi. Di cocol sambel pedas cuka, beuh ! mantap ! Rp 80.000/porsi (1kg)
Di Seafood Rezeki setiap meja sudah di hidangkan 1 termos nasi cukup untuk 4 orang dan Sambel 3 jenis. Sambel belacan, Sambel Kecap Pedas dan Sambel Pedas Cuka. Favorit saya sambel pedas cuka. Manis-manis asam segar.

Lokasinya di Kampung tua Nongsa. Dari pertigaan batu besar, belok kiri dan tidak jauh ada gerbang Kampung tua di sebrang jalan. Lurus aja sampai mentok. Nanti akan terlihat Plang Nama Seafood Rezeki.

Bagaimana mak ?
tertarik untuk mencoba ?
Atau sudah pernah ke sini ?
Sharing pengalaman yuk !
Share:

4 comments:

  1. Haaa...jadi pengeennn...ditraktir..hahaha���� terlalu enak nampaknya..��

    ReplyDelete
    Replies
    1. wkwkkw. gk kuat traktir mba intan. buruan pulang ke perantauan. hahaha

      Delete
  2. Maakk itu habis smua maak yg dipesen?? 🤣

    ReplyDelete